Langsung ke konten utama

Kolik pada Anak

Ada beberapa penyebab mengapa ananda seperti itu:
1. Karena "NIGHT-TERROR"
2. Karena "KOLIK-INFANTIL"
***Night-terror bisa terjadi karena banyak stimulus yg diterimanya sepanjang hari sehingga pada saat tidur otaknya masih saja terus aktif (anak merekam semua kegiatan yang dipelajarinya pada siang hari saat tidur malam, saat tidur, terutama di fase tidur terdalam, saat mimpi biasanya terjadi, proses pembelajaran dan "re-call" terhadap stimulasi berlangsung).
***Pada night-terror, ananda akan bangun setelah menjerit-jerit, tampak ketakutan tetapi tidak kontak dengan lingkungan, lalu segera kembali tidur. Night-terror khasnya adalah pada jam-jam yang sama setiap malamnya.
***Penyebab night-terror lebih sering karena stres dan kelelahan. Biasanya hilang sendiri, namun ada beberapa yang perlu terapi dari psikolog/psikiater anak.
***Ciri Kolik-infantil adalah menangis terus menerus tanpa henti dan tanpa sebab yg jelas. Sampai sekarang belum jelas benar penyebabnya. Ada yang mengkaitkan dengan belum matangnya fungsi sistem saluran cerna bayi, ada yang mengkaitkannya dengan  gangguan saluran cerna bayi akibat mengejangnya otot dinding usus dan adanya udara dalam usus,  sebagian lagi mengkaitkan dengan kemungkinan intoleransi laktosa atau alergi susu sapi. Ada juga yang mengatakan bahwa kolik adalah perwujudan  dari tidak berhasilnya upaya  anak dalam berkomunikasi dengan orang tuanya. Intinya penyebab kolik pada bayi belum diketahui pasti.
***Saat Kolik melanda bisa dilakukan dengan: digendong/dipeluk/disounding/didekap/ditenangkan. Kita tidak boleh ikut panik. Kolik infantil bukan penyakit, tidak mempengaruhi kesehatan.
=================
Beda ya antara "Kolik" dengan "Kolik-Infantil"
1. KOLIK:
✓ Kolik secara umum (bukan kolik infantil), adalah nyeri perut akibat adanya hambatan pergerakan aliran organ yg berongga di dalam perut. Intinya gerakan berlebihan yang hilang timbul dari suatu organ tubuh berbentuk saluran yang berusaha mendorong isinya keluar.
✓ Misalnya:
>> Ada batu di saluran kencing maka saluran kencing berusaha mendorong batu keluar, rasanya akan sangat nyeri.
==================
2. KOLIK - INFANTIL
✓ Kolik infantil terjadi pada bayi baru lahir hingga 3-4 bulan pertama, dan tidak ada kelainan organ yang dijelaskan di poin (1) di atas.
✓ Intinya MENANGIS TERUS SUSAH DITENANGKAN. JADI MENANGIS BUKAAN KARENA SAKIT PERUT, MELAINKAN KARENA SEBAB YANG TIDAK JELAS.
✓ Kolik INFANTIL bukan penyakit dan tidak mengganggu kesehatan karena tidak ada penyakit yang mendasarinya.
=================
***Ciri Bayi yang mengalami Kolik:
1. Mimik wajah berubah, memerah
2. Kaki ditarik ke atas (lutut ditekuk ke arah dada)
3. Menangis dalam waktu yg lama susah ditenangkan sampai beberapa jam
4. Umumnya berlangsung pada Malam Hari (walaupun Tak menutup kemungkinan berlangsung pada siang Hari juga)
5. Jika Kolik sudah mereda maka Bayi bersikap spt biasanya: tetap aktif, menyusu, dan tidak rewel.
==================
***Kemungkinan Penyebab Kolik (Hipotesis/Dugaan) belum PASTI BENAR:
1. Belum matangnya saluran cerna
2. Gangguan saluran cerna karena:
✓ adanya udara di dalam usus,
✓ mengejangnya otot dinding usus.
3. Intoleransi Laktosa / Alergi Susu Sapi
4. Tidak berhasilnya upaya komunikasi si Bayi dengan orang tuanya.
==================
***YANG DILAKUKAN KETIKA KOLIK MELANDA:
1. Digendong dengan dielus, diayun, didekap
2. Digendong dengan posisi tegak sehingga dapat membantu pengeluaran gas di dalam perut yang berlebih, sehingga Bayi dapat bersendawa.
3. Jangan ikutan panik! Buat suasana menyenangkan, redupkan lampu, bisa juga dengan memutar musik Anak, menyanyikan lagu, dsb.
==================
***BAWA KE DOKTER JIKA >>> Gejala Kolik dibarengin dengan:
✓ muntah
✓ diare
✓ demam
✓ ada darah pada tinja
✓ bayi lemah/lemas tidak mau menyusu

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Rumus Dosis Paracetamol Pada Anak

Reshare AnindyaWardhany Khusus Paracetamol (apapun mereknya) dalam sediaan Drops ya (bukan Tablet atau Syrup ) Kandungannya SAMA Informasi yang tertera pada kemasan Drops adalah 60 mg / 0,6 ml (baca : setiap 0,6 ml mengandung 60 mg parasetamol) Nah sekarang Kita coba hitung ya... Patokan RUMUS DOSIS PARACETAMOL = 10-15 mg/kg Berat Badan Jadi misalnya si Anak beratnya 12 kg. Maka... 1. Tentukan dosis yang dibutuhkan: 10-15 mg/kg BB ✓ Dosis terendah = 120 mg (didapatkan dari 10 x 12 kg). ✓  Dosis tertinggi = 180 mg (didapatkan dari 15 x 12 kg). ================= 2. Konversi ke dalam mL (ini tergantung sediaan nya drops, syrup, atau tablet). Jika menggunakan 1. DROPS 60 mg / 0.6 ml, maka butuh = 1.2 ml - 1.8 ml Cara Menghitung nya: ✓ Dosis Terendah = (120 mg / 60 mg) x 0.6 ml = 1.2 ml. ✓ Dosis Terendah = (180 mg / 60 mg) x 0.6 ml = 1.8 ml. ================= 2. SYRUP 250 mg / 1 sendok obat, maka butuh = 1 sendok takar Cara Menghitung nya: = 180 mg /

Daftar Dokter Spesialis Anak Se-Soloraya

Copas Grup EpingSolo SOLO 1. dr Rustam Siregar, Sp A (infeksi) [RS Moewardi, Praktek di Jaten KRA] 2. dr Mustarsid SpA, [RS Moewardi, RS Yarsis, RS Kustati] 3. dr. Evi Rokhayati Sp.A, M.Kes (Gastro) [RS Moewardi, RS Hermina] 4. dr. Agustina Wulandari, Sp.A, M.Kes (Nefrologi) [RS Moewardi RS Triharsi] 5. dr. Diah Lintang Kawuryan (Alergi Imunologi) [RS Moewardi] 6. dr. Dwi Hidayah SpA, Mkes [RS Moewardi, RS Kasih Ibu] 7. dr Sri Martuti SpA(K) MKes [RS Moewardi] 8. dr Muhammad Riza Spa Mkes (Hemato) [RS Moewardi] 9. dr. Husnia Auliatul Umma SpA M.Kes (Infeksi) [RS Moewardi] 10. dr Septin Widirernani SpA Mkes (hemato) [RS Moewardi, RS Hermina] 11. dr. Hj. Rusmawati, Sp.A, M.Kes [RS PKU Solo, Klinik Cerdas Ceria] 12. dr. Oktora Wahyu W, Sp.A, M.Kes [RS PKU Solo] 13. dr. Arie Hapsari, Sp.A [RS PKU Solo] 14. dr. Dina Rismawati, Sp.A. M.Sc [RS PKU Solo] 15. Prof. Dr. dr. H Bambang Subagyo SpA (Gastro) [RS Moewardi, RS PKU, Praktek: Ps Nongko, depan WM Bu Trini] 16. dr Ismir

Daftar SpOG se Solo Raya

Daftar SpOG se Solo Raya SOLO - SUKOHARJO 1. dr. H.Soffin Arfian PKU muh surakarta, apotik PADMA, Nusukan (ga tau tepatnya) 2. dr. Glondong Suprapto jl. Basuki rahmad 26/30 Kerten, RS brayat gondang,x RS panti waluyo, RS hermina, sekar Moewardi 3. dr. Eriana rs moewardi, Apotek Jamsaren 4. dr. Anik Suryaningsih, Rs pku solo. APOTEK cempaka Medika 5. dr. Sri Purwaningsih (Cicik),rs.Indriati, rs hermina, APOTEK darusyifa makamhaji 6. dr. Murtiningsih rs kustati, Klinik di Jajar (selatan bangko Fajar Indah) 7. dr. Nanda klinik mommies, RS UNS,rsui Kustati, klinik sri murti fajar indah 8. dr. Lusi panti waluyo 9. dr. Nutria Widya P, SPOG, Rs. Moewardi, dr.Oen soba, Nirmala suri, Klinik Permata Hari bekonang 10. dr. Sri Sulistyowati, SPOG(K), RS pku muh Solo, Apotek Bunda 11. dr. Ira, RS Kasih Ibu 12. dr.Andi Hermawan,RB.Suko Asih (bidan dibyo) jalan Veteran depan SMP N 2 Sukoharjo 13. dr. I Gede Nyoman, Apotik Calen(utara bangjo kejaksaan)Jalan slamet riyadi,Suko